By Hajatans October 20, 2024 63

Tips Menghemat Biaya Pernikahan

Pernikahan adalah momen berharga yang banyak diimpikan oleh pasangan. Namun, biaya pernikahan yang tinggi tak ayal menjadi beban bagi setiap calon pengantin. 


Menghemat biaya pernikahan tidak berarti mengorbankan kualitas atau kebahagiaan. Dengan perencanaan yang baik dan sedikit kreativitas, Anda bisa merayakan momen istimewa ini dengan cara yang lebih hemat namun tetap berkesan.

Terkadang keberadaan lingkungan dan pergaulan membuat pernikahan seperti mempunyai standar tertentu, padahal seharusnya tidak. Memaksakan diri menggelar pestapernikahan mahal hanya untuk mencari validasi  hanya akan membebankan diri kedepanya.

Menghemat biaya juga memberi Anda kebebasan untuk merencanakan masa depan bersama yang jauh lebih baik setelah menikah.  Karena kehidupan setelah menikah juga jauh lebih penting.


Berikut beberapa tips menghemat biaya pernikahan :


1. Buat Anggaran Yang Jelas

Tentukan anggaran sebelum merencanakan apa pun. Prioritaskan kebutuhan pernikahan bukan keinginan. Dengan anggaran yang jelas, Anda dapat memprioritaskan pengeluaran dan menghindari pemborosan.


2. Menentukan Hari Pernikahan

Idealnya sebuah pernikahan memang digelar pada akhir pekan. Hal ini dilakukan untuk mengakomodir kedatangan para tamu. Namun, pernikahan di akhir pekan ternyata memakan biaya yang cukup tinggi. Harga sewa gedung sebagai tempat pernikahan di hari kerja jauh lebih murah ketimbang biaya sewa di akhir pekan. Tidak ada salahnya dengan menggelar pernikahan di hari-hari kerja. Ini tentu akan membantu Anda untuk menekan pengeluaran biaya pernikahan.
 

3. Menentukan Vanue Pernikahan 

Pertimbangkan tempat yang tidak terlalu mahal, seperti rumah, taman, atau gedung komunitas.Hindari menggelar pesta pernikahan di Hotel karena akan memakan biaya yang cukup mahal.


4. Tidak menggunakan jasa Wedding Organizer

Jasa WO memang sangat berperan penting dalam membantu pelaksanaan resepsi pernikahan, karena proses dan persiapan pernikahan dapat dihandle oleh WO. Namun menggunakan jasa WO juga dapat membebankan  biaya pernikahanmu. Cobalah untuk menyusun pelaksanaan pernikahanmu secara mandiri, ada banyak ko, informasi pernikahan minimalis dengan budget terbatas di internet.


5. Gunakan Undangan Digital

Dengan undangan digital, Anda bisa menghemat waktu dan biaya. Tidak perlu mencetak ratusan hingga ribuan undangan atau mengeluarkan biaya untuk pengiriman.
Kalo kamu mau sebar undangan gak pake ribet dan mahal kamu bisa gunakan hajatans.com. Pesan undangan digital di tanggal kembar dan dapetin diskon harga dari hajatans. Nantikan Promo 11.11 dari hajatans ya. Promo ini berlaku dari 31 Oktober hingga 11 November.